Pesta Siaga SDN Cibadak Tahun 2019
Pesta Siaga SDN Cibadak Tahun 2019
Kegiatan Pesta Siaga Tingkat Kecamatan Tanah Sareal ini diadakan di Kebun Raya Bogor . Acara ini diikuti oleh Gudep yang ada di Kecamatan Tanah Sareal dengan kategori Pramuka Siaga Putra dan Putri. SDN Cibadak sendiri mengirim 2 Barung/Regu yaitu Putra dan Putri masing-masing 10 orang. Dipimpin oleh Ibu Dede Suryani selaku Mabigus SDN Cibadak, Pembina dari guru yaitu Ibu Neneng, Ibu Sulis Oktaviani dan Pak Agung Awaludin selaku Pembina Pramuka serta pelatih Kak Muhamad Fadlani. Dimulai Pukul 08.00 s/d 15.00. Acara dibuka oleh Kak Yudi dari Kwarcab Kota Bogor. Acara ini diisi dengan berbagai kreativitas dari gudep yang ada di wilayah Kwarran Tanah Sareal Kota Bogor dengan tujuan memeriahkan acara hari Pramuka tanggal 14 Agustus 2019. Alhamdulillah acara ini berjalan lancar dan tanpa kendala dari peserta yang mengikuti kegiatan ini.
Ini beberapa moment foto kegiatan tersebut...
Untuk video dengan durasi pendek dapat dilihat di link di bawah ini :
1. Video 1
2. Video 2
3. Video 3
4. Video 4
Komentar
Posting Komentar